Apel senin merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di SMA Negeri 21 Batam.
Kegiatan ini dilakasanakan dalam sebulan 2 kali setiap awal minggu. Kesempatan yang singkat pada saat apel
tersebut selalu di gunakan untuk menyampaikan informasi-informasi penting yang
berkaitan dengan sekolah.
Manfaat dalam kegiatan apel ini di rasa sangatlah besar bagi sekolah. Tata
aturan apel yang berlaku dalam baris-berbaris yang jika dilaksanakan dengan
benar adalah salah satu manfaat tersendiri yang dapat dipetik dari kegiatan
apel tersebut.
Nilai-nilai disiplin yang terkandung dalam pelaksanaan apel adalah
nilai-nilai yang seharusnya diterapkan dalam keseharian warga sekolah di
sekolah.
Senin ( 9/2 ) yang berkesempatan menjadi Pembina apel adalah Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Ade Karnesyah, M.Pd. pada kesempatan tersebut beliau memberikan motivasi dan mengingatkan seluruh peserta didik tetang tanggung jawab serta tupoksinya sebagai siswa.
kegiatan ini di ikuti seluruh peserta didik dari kelas x sampai dengan kelas xi. semoga ini menjadi bagian dari pembangunan karakter yang paling sederhana dan tepat sasaran.
kegiatan ini di ikuti seluruh peserta didik dari kelas x sampai dengan kelas xi. semoga ini menjadi bagian dari pembangunan karakter yang paling sederhana dan tepat sasaran.
Bangunlah jiwanya bangunlah badannya…ayo semangat peserta
didik SMAN 21 Batam.
(Akhamd Asrori)
(Akhamd Asrori)
0 Post a Comment:
Post a Comment